CorporateTravel.ID – Tokyo, ibu kota Jepang ini selain menjadi destinasi favorit bagi para turis juga merupakan kota bisnis yang menjadi daya tarik para expat. Jika kamu sedang di Tokyo dan ingin menikmati waktu malam hari dengan memesan segelas bir lezat sambil berkenalan dengan expat lain yang bisa diajak berbahasa Inggris kami punya rekomendasi 5 pub yang bisa kamu kunjungi.
What the Dickens! (Ebisu)
Sumber: photos.smugmug.com
Untuk kamu yang senang bersosialisasi What the Dickens akan membuatmu betah. What the Dickens sering dipenuhi oleh pengunjung yang merupakan expat atau pun turis-turis. Di sini kamu bisa memesan bir merek internasional atau bir merek lokal yang tidak kalah enaknya sambil menikmati live music oleh band lokal yang membawakan lagu-lagu rock atau jazz. Bukan hanya bir, What the Dickens juga menyediakan menu makanan yang tak kalah lezat. What the Dickens berada di lantai paling atas gedung berlantai empat yang jaraknya hanya sekitar 3 menit dari Stasiun Ebisu.
Alamat: 4F ROOB 6 Bldg. 1-13-3 Ebisunishi, Shibuya-ku, Tokyo
Dubliner Irish Pub (Shinjuku)
Sumber: media-cdn.tripadvisor.com
Jika What the Dickens mengambil tema pub Inggris maka, sesuai namanya Dubliner Irish Pub mengangkat tema pub Irlandia. Suasana Irlandia semakin kental dengan suguhan live music yang memainkan lagu-lagu tradisional Irlandia.
Hampir setiap harinya pub ini dikunjungi oleh orang-orang yang berasal dari negara yang berbahasa Inggris dan juga orang Jepang. Di sini kamu dapat menikmati draft beer buatan internasional maupun lokal. Tak ketinggalan makanan khas Irlandia juga tersedia di sini.
Alamat: 2F Shinjuku Lion Beer Hall 3-28-9, Shinjuku-ku, Tokyo
300 Yen Bar (Ginza)
Sumber: resources.matcha-jp.com
Ini adalah tempat yang wajib kamu kunjungi jika ingin menikmati bir enak dan atmosfir yang bersahabat. 300 Yen Bar adalah salah satu tempat minum yang terkenal dengan daftar menu minumannya dan makanan yang lezat. Sesuai namanya hampir semua menu makanan dan minuman yang ditawarkan di sini memiliki harga sekitar 300 yen (belum termasuk pajak).
Alamat: B1F Fazenda Bldg. 5-9-11 Ginza, Chuo-ku, Tokyo
Hob Goblin (Roppongi
Sumber: media-cdn.tripadvisor.com
Aslinya pub yang satu ini berasal dari Inggris namun sekarang kamu bisa menemukannya di berbagai tempat di Tokyo; Asakasa, Shibuya, dan Roppongi. Hob Goblin Roppongi merupakan salah satu pub terbesar di Tokyo. Dikunjungi oleh para expat dan penduduk lokal hampir setiap harinya.
Sebagai pub bertema Inggris, di sini kamu dapat menemukan berbagai macam bir baik merek Inggris, internasional dan Jepang. Kamu juga bisa memesan berbagai macam menu makanan Inggris maupun internasional untuk menemani waktu santaimu di sini. Hob Goblin Roppongi juga memiliki 4 layar besar untuk menonton pertandingan olah raga. Tak ketinggalan juga tempat untuk bermain lempar panah yang membuat kamu merasa berada di tengah-tengah teman.
Alamat: 1F Aoba Roppongi Bldg, 3-16-33, Roppongi, Minato-ku,Tokyo
Geronimo Shot Bar (Roppongi)
Sumber: 1.bp.blogspot.com
Geronimo adalah shot bar yang sangat cozy, ditambah dengan pegawainya yang sangat bersahabat menjadikan bar bertema Indian ini wajib dikunjungi. Ada banyak menu minuman yang bisa Anda minta ke barista. Soal rasanya tak perlu diragukan lagi. Geronimo juga tempat yang asyik untuk merasakan suasana party sekaligus berkenalan dengan teman-teman lain yang berasal dari luar Jepang.
Alamat: 2F Yamamuro Bldg. 7-14-10 Roppongi, Minato-ku, Tokyo
Itu dia beberapa pub yang kamu bisa datangi selama di Tokyo, terlebih jika kamu lebih suka berbicara dengan orang asing yang bahasanya dapat kamu mengerti.
Selamat mencoba!