Ada Apa Dengan Corporate Travel Management?
Latar belakang dan tujuan utama dari Corporate Travel Management atau Manajemen Perjalanan Bisnis adalah kebutuhan untuk mengelola aktivitas dan biaya perjalanan bisnis secara efisien dan efektif.
Perjalanan bisnis seringkali melibatkan banyak aspek, termasuk pemesanan tiket pesawat, akomodasi, transportasi, dan pengeluaran lainnya. Untuk perusahaan yang memiliki banyak karyawan yang sering melakukan perjalanan bisnis, mengelola semua aspek ini secara terpusat dan terkoordinasi dapat menjadi tugas penting yang kompleks dan penuh tantangan.
Fundamental dari rangkaian program Corporate Travel Management yang disusun oleh perusahaan pada umumnya adalah sebagai berikut:
Penghematan biaya
Tujuan utama dari semua program Corporate Travel Management adalah mengurangi biaya perjalanan bisnis dengan menyediakan layanan dan sistem yang efisien untuk menangani semua kebutuhan terkait; seperti perencanaan dan pemesanan tiket, hotel, transportasi, sampai dengan manajemen biaya yang harus dikeluarkan selama perjalanan bisnis. Dengan mengonsolidasikan kebutuhan perjalanan bisnis dalam satu sistem, perusahaan dapat memperoleh tarif khusus berdasarkan volume yang dapat menghemat biaya perjalanan perusahaan.
Efisiensi waktu dan tenaga kerja
Dengan memiliki tim dan sistem yang didedikasikan untuk mengelola perjalanan bisnis, perusahaan dapat mengurangi waktu yang dihabiskan oleh karyawannya dalam mengurus detail perjalanan bisnis dan berfokus pada fungsi dan tanggung-jawab utamanya. Corporate Travel Manager dapat memanfaatkan teknologi dan hubungan dengan penyedia layanan untuk menyediakan layanan yang cepat dan efisien, serta mengatasi masalah yang mungkin timbul selama perjalanan.
Kepatuhan pada kebijakan perusahaan
Corporate Travel Management berfungsi untuk mendukung perusahaan dalam memperkenalkan, mempromosikan, dan menegakkan kebijakan terkait aktivitas dan biaya perjalanan bisnis secara konsisten. Kebijakan perusahaan ini kerap dikenal sebagai Travel Policy. Dengan adanya program, tim, dan sistem yang terpusat, perusahaan dapat menetapkan batasan dan persyaratan yang harus dipatuhi oleh karyawan saat melakukan perjalanan bisnis.
Keamanan dan kesejahteraan karyawan
Corporate Travel Management juga bertujuan untuk menjaga keamanan dan kesejahteraan karyawan selama perjalanan bisnis. Tim travel management dapat memberikan informasi tentang risiko perjalanan, membantu dalam pemilihan rute, transportasi, akomodasi, dan hal-hal penting lainnya yang aman, serta memberikan dukungan jika terjadi insiden darurat selama perjalanan.
Dengan memiliki dan mendukung strategi Corporate Travel Management, perusahaan dapat mengoptimalkan berbagai investasi yang telah dilakukan ke dalam kegiatan perjalanan bisnis mereka.
Bagaimana dengan program Corporate Travel Management di perusahaan Anda? …
CorporateTravel.ID adalah perusahaan media online yang menawarkan informasi, perspektif, rekomendasi, dan tips praktis yang relevan untuk pelaku perjalanan bisnis, manajer perjalanan bisnis di perusahaan, perusahaan manajemen perjalanan bisnis, dan konsultan perjalanan bisnis di Indonesia. CorporateTravel.ID is an online media company that offers relevant information, perspectives, recommendations, and practical tips for business travelers, travel managers, business travel management companies, and business travel consultants in Indonesia.
Social media :
LinkedIn | Instagram | FacebookYouTube
#corporatetravel #businesstravel #businesstrip #businesstrips #perjalananbisnis #perjalanandinas #biztrips #corporatetravelmanagement #businesstravelmanagement #travelmanagementcompany #travelmanagement #corporatetravelmanager #businesstravelmanager #travelmanager #corporate #tmc #indonesia