Daftar Airline Internasional Terbaik dan Terburuk di 2016

CorporateTravel.ID – Bagi sebagian orang, memilih airline yang akan mereka gunakan untuk berpergian bukanlah hal penting. Selama penerbangan itu bisa membawa mereka ke tempat tujuan, hal itu sudah cukup. Kenyataannya, salah memilih airline dapat membuat perjalanan Anda berantakan.  Sejarah ketepatan waktu airline sebaiknya turut menjadi pertimbangan selain suasana kabin atau layanan sebelum dan dalam perjalanan.

 

Tentunya gagal menghadiri meeting dengan klien penting Anda di luar negeri tidak ada dalam rencana Anda bukan? Lalu bagaimana cara memilih airline yang tepat?

 

Setiap tahun, FlightStats, perusahaan yang mengamati industri penerbangan internasional, membuat daftar airline terbaik dan terburuk yang dinilai berdasarkan tingkat ketepatan waktu. Berikut adalah daftarnya:

 

Airline dengan Persentase Keterlambatan Tertinggi di tahun 2016

56.00% = El Al

41,05% = Iceland Air

38,71% = Air India

38,33% = Philippine Airlines

37,46% = Asiana Airlines

35,80% = China Eastern Airlines

33,42% = Hong Kong Airlines

32,73% = Air China

31,74% = Korean Air

30,30% = Hainan Airlines

 

Airline dengan Persentase Keterlambatan Terendah di tahun 2016

11,47% = KLM

11,82% = Iberia Airlines

12,20% = Japan Airlines

13,66% = Qatar Airways

14,26% = Austrian Airlines

14,46% = All Nippon Airways

14,55% = Singapore Airlines

14,83% = Delta Airlines

14,93% = TAM Linhas Aéreas

15,70% = Qantas Airways

 

Berdasarkan data di atas, peringkat terburuk dipegang oleh airline asal Israel, El-Al, dan peringkat terbaik dipegang oleh airline asal Belanda, KLM. Semoga data ini dapat membantu Anda memilihairline yang tepat waktu untuk business trips Anda.

 

Share This:

joe@corporatetravel.id

Johanes (Joe) Chang is a corporate travel enthusiast and a serial entrepreneur. He has more than 20 years of experiences in fast growing and dynamic industries with multicultural environment such as travel, hospitality, and tourism, e-commerce, and emerging technologies. He is the founder of Biztrips, CorporateTravel.ID, Indonesia Corporate Travel Community / Forum / Workshop / Talk, and Connextrav. (https://www.linkedin.com/in/johaneschang/)

Review overview
NO COMMENTS

POST A COMMENT

*

× How can I help you?